Ringkasan
Tertuliskan sebuah cerita
Dikala waktu menempa diri
Dengan setapak yang melintas
Menyeberang sebuah keadaan
Dari jatuhnya langkah demi langkah
Tak terhitung jari, tak terhitung
Walaupun kucuba tulis dalam rangkaian senja
Tetap tak terhitung
Benar dan baik pernah terlintas
Salah dan buruk pernah terbekas
Walau itu terjadi, itu tetaplah bunga
Bunga yang pasti terhirup
Kupetik itu, ku tulis
Dalam prosaku
Dalam ungkapku
Ku ringkas waktu
Dalam baitan waktu
Bejudul masa lalu......
Yang jauh berlalu
Comments
Post a Comment
^_^ Komentarnya Ya ^_^